Punya mimpi
untuk kuliah ke luar negeri tetapi terkendala biaya? Jangan khawatir. Banyak
jalan menuju Roma. Kamu tetap bisa punya ambisi untuk study ke negara favorit
kamu karena sekarang banyak sekali beasiswa yang siap mendanai study kamu.
Beasiswa adalah salah satu cara untuk bisa mewujudkan impianmu untuk kuliah ke
luar negeri.
Dari sekian
banyak pilihan beasiswa yang tersedia, untuk pelajar Indonesia, beasiswa luar
negeri dari pemerintah termasukyang paling
populer. Berikut ini 3 beasiswa luar negeri yang diberikan pemerintah
yang bisa kamu dapatkan:
1. Beasiswa LPDP
Beasiswa
LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) ini menjadi favorit di kalangan
pelajar Indonesia. Ada 5 jenis beasiswa LPDP yang kamu bisa dapatkan, yaitu:
Beasiswa Magister/Doktoral (dalam
dan luar negeri)
Beasiswa Tesis/Disertasi (dalam dan
luar negeri)
Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter
Spesialis (dalam negeri)
Beasiswa DIKTI
adalah beasiswa yang disediakan untuk mereka yang ingin kuliah jenjang S1, S2
hingga S3, baik di dalam maupun di luar negeri. Ada 6 jenis beasiswa DIKTI,
yaitu:
Beasiswa Bidik Misi (beasiswa untuk
pelajar dengan keterbatasan ekonomi di dalam negeri)
Program Beasiswa Pendididikan
Magister Menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU)
Beasiswa Peningkatan Prestasi
Akademik (PPA)
Beasiswa Pendidikan Pascasarjana
Dalam Negeri
Beasiswa Pendidikan Pascasarjana
Luar Negeri
Beasiswa Peningkatan Kualitas Publikasi
Internasional (PKPI)
Beasiswa unggulan
ini berasal dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia (Kemendikbud)
dan diberikan untuk jenjang studi S1 hingga S3 di dalam maupun luar negeri.
Terdapat 4 jenis Beasiswa Unggulan, yaitu:
Beasiswa Masyarakat Berprestasi
Beasiswa Pegawai Kemendikbud
Beasiswa Unggulan 3T dan Beasiswa
Bantuan (Non-Degree)
Untuk mendapatkan beasiswa tersebut, tentunya kamu harus memenuhi syarat dan lolos seleksi. Yang paling krusial, kamu harus siapkan nilai IELTS minimal 6.5, TOEFL iBT minimal 80, atau PTE Academic minimal 60.
Di bawah ini
tabel perkiraan biaya kuliah di luarg negeri.
Negara
Estimasi biaya kuliah per tahun
Estimasi biaya akomodasi per tahun
Estimasi biaya hidup per tahun
Australia
250juta –
336juta
18juta –
300juta
189juta
Amerika
137juta –
750juta
40juta –
164juta
110juta –
165juta
Malaysia
65juta –
120juta
12juta –
60juta
80juta
Inggris
174juta –
500juta
60juta –
132juta
174juta
Jepang
58juta –
300juta
36juta –
60juta
42juta –
60juta
Singapura
136juta –
420juta
50juta –
370juta
90juta –
250juta
Jerman
15juta –
280juta
72juta –
90juta
72juta –
110juta
Korea
Selatan
64juta –
180juta
77juta –
160juta
40juta –
60juta
Catatan:
Semua biaya diberikan dalam mata
uang Rupiah
Menggunakan kurs yang sedang
berlaku
Biaya bervariasi dan bisa berubah-ubah tergantung
pilihan kota, universitas, jurusan yang diambil dan kurs yang sedang berlaku